Tentang Kirana Fashion
Mengenal lebih dekat perusahaan fashion terpercaya
Tentang Kami
Kirana Fashion Indonesia didirikan pada tahun 2017 dengan visi menghadirkan fashion berkualitas untuk semua kalangan. Dari toko kecil, kami berkembang menjadi brand terkenal di Indonesia.
Dengan komitmen pada kualitas, kenyamanan, dan desain yang mengikuti tren, kami menghadirkan berbagai koleksi yang memadukan keanggunan dan gaya modern. Setiap produk dibuat dengan penuh perhatian terhadap detail untuk memastikan kepuasan pelanggan.
Kami percaya fashion adalah ekspresi diri. Karena itu, Kirana Fashion Indonesia terus berinovasi untuk menjadi pilihan utama masyarakat Indonesia.
Visi
Menjadi perusahaan fashion dengan merk kuat, dikenal lokal dan internasional, selalu menghadirkan desain unik, inovatif, dan up-to-date.
Misi
- Menjadi toko online terkemuka di Indonesia
- Menjadi brand yang dikenal di semua kalangan lokal maupun internasional dengan model terbaik dan berkualitas
- Mempunyai toko offline di berbagai kota dan masuk mall
- Memiliki tim yang kompeten dan profesional di bidangnya
- Menciptakan desain model yang unik dan fashionable sehingga digemari oleh kalangan muda maupun tua
- Selalu menjadi pelopor konsep dan ide-ide baru desain fashion
- Menjunjung tinggi nilai integritas, kejujuran, dan loyalitas karyawan terhadap perusahaan
- Membangun hubungan baik dengan karyawan, konsumen, dan ribuan reseller
- Membangun jaringan reseller dan mitra bisnis di seluruh pelosok negeri